header-int

Profil Perusahaan

Posted by : Administrator
Share

CV Anugerah Enviropratama lahir untuk menjawab tuntutan perkembangan industri di wilayah Indonesia yang tumbuh semakin pesat, dimana perkembangan industrialisasi meliputi : Pertambangan, Perkebunan beserta kegiatan turunannya, Kehutanan, perkembangan perkotaan, serta Kegiatan Domestik lainnya. Perkembangan industrialisasi yang semakin pesat akan berbanding lurus dengan dampak negatif terhadap kualitas lingkungan terutama untuk kegiatan-kegiatan yang dilakukan tanpa mempertimbangkan aspek lingkungan. Oleh karena itu, CV Anugerah Enviropratama sebagai  konsultan lingkungan yang berkedudukan di Palangka Raya menjadi pelopor yang memfokuskan diri pada usaha-usaha perlindungan dan pengelolaan lingkungan agar tercipta pembangunan yang berwawasan lingkungan dan berkelanjutan.

Dalam kegiatan usahanya, CV Anugerah Enviropratama didukung oleh Tenaga-Tenaga Profesional sesuai bidang usaha baik dari kalangan praktisi yang berpengalaman maupun akademisi sehingga dapat menjamin kegiatan usaha yang berbasis pada ilmu pengetahuan (Sciences), Penelitian dan  pengembangan (Research and Development), dan Praktek Kerja (Best Practices).

Motto “ONE STOP ENVIRONMENTAL SERVICES”   

Kami hadir sebagai pilihan Perusahaan dalam penanganan aspek lingkungan. CV. Anugerah Enviropratama juga telah menjalin kerjasama dengan beberapa Laboratorium yang memiliki akreditasi nasional, sehingga hasil analisa yang digunakan dapat di pertanggung jawabkan dan layak dikemudian hari, yaitu:

  1. UNILAB Perdana, Jakarta;

  2. PT. Medialab Indonesia, Bekasi, Jawa Barat;

  3. Pusat Penelitian dan Pengembangan Tanah dan Agroklimat (Puslitbangtanak), Bogor, Jawa Barat;

  4. Laboratorium Manajemen Sumberdaya Perairan, Jurusan Perikanan, Universitas Palangka Raya (UPR), Palangka Raya, Kalimantan   Tengah;

  5. UPT Laboratorium Terpadu, Universitas Palangka Raya (UPR), Palangka Raya, Kalimantan Tengah;

  6. Balai Higene Perusahaan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (Hiperkes dan KK), Banjarmasin, Kalimantan Selatan; dan

  7. Laboratorium-laboratorium akreditasi lainnya

Unidha
© 2024 Anugerah Enviropratama Follow Anugerah Enviropratama : Facebook Twitter Linked Youtube